Sunday, 13 April 2025

Polsek Kraton Amankan Festival Njeron Benteng 2025 di Alun-alun Selatan

 


Kapolsek Kraton, Kompol Dwi Pujiastuti S.H., M.M., menghadiri sekaligus memimpin pengamanan kegiatan Festival Njeron Benteng 2025 di Alun-alun Selatan Kraton Yogyakarta pada Sabtu siang, 12 April 2025. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta, dengan penanggung jawab kegiatan Kepala Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta, Wahyu Hendratmoko S.E., M.M.

 

Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta, perwakilan MPP Kraton, Danramil Kraton, Lurah Kadipaten, Lurah Patehan, Lurah Panembahan, dan tamu undangan lainnya.

 

Dalam sambutannya, Kepala Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta, Wahyu Hendratmoko S.E., M.M., menyampaikan bahwa Festival Njeron Benteng kali ini merupakan penyelenggaraan yang ketiga kalinya. Beliau juga menginformasikan bahwa pada malam harinya, Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta akan menyelenggarakan festival ogoh-ogoh yang akan diarak dari Kantor DPRD DIY menuju Taman Pintar.

 

Wahyu Hendratmoko S.E., M.M. menjelaskan bahwa Pemerintah Kota Yogyakarta masih fokus dalam meningkatkan sektor pariwisata, salah satunya dengan menyelenggarakan Festival Njeron Benteng. Acara ini menampilkan berbagai atraksi wisata seperti kuliner, festival layang-layang, musik, dan tari-tarian. Beliau juga menyampaikan bahwa data tahun ini menunjukkan peningkatan jumlah wisatawan lokal maupun mancanegara yang berkunjung ke Kota Yogyakarta.

 

Beliau berharap agar kebersihan Kota Yogyakarta tetap terjaga dengan partisipasi seluruh masyarakat. Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta berkomitmen untuk terus memperkaya dan menghidupkan sektor pariwisata di wilayah Kota Yogyakarta. Beliau juga berharap agar festival ini dapat kembali diselenggarakan pada tahun 2026.

 

Kapolsek Kraton, Kompol Dwi Pujiastuti S.H., M.M., dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa pihaknya telah menerjunkan personel untuk mengamankan jalannya acara. "Kami telah menempatkan personel di titik-titik strategis untuk mengatur arus lalu lintas, membantu penyeberangan, dan mengamankan lokasi kegiatan. Kami juga berkoordinasi dengan instansi terkait untuk memastikan keamanan dan kelancaran acara," ujarnya.

 

Rangkaian acara Festival Njeron Benteng 2025 meliputi:

 

Pukul 11.00 - 13.00 WIB: Persiapan UMKM

Pukul 13.00 - 14.00 WIB: Persiapan Workshop Layang-layang

Pukul 14.00 - 17.00 WIB: Festival Layang-layang

Pukul 14.00 - 15.30 WIB: Workshop Layang-layang

Pukul 15.00 - 15.10 WIB: Pembukaan Festival Destinasi Njeron Benteng

Pukul 15.10 - 15.20 WIB: Tari Mangastuti

Pukul 15.20 - 15.30 WIB: Tari Cemeti Ayu

Pukul 15.30 - 16.00 WIB: Pentas Musik

Pukul 16.00 - 16.15 WIB: Pembukaan Acara

Pukul 16.15 - 16.25 WIB: Opening Dance

Pukul 16.25 - 16.40 WIB: Seremoni

Pukul 16.40 - 17.00 WIB: Menari Bersama

Pukul 17.00 - 17.30 WIB: Pentas Musik

Pukul 17.30 - 18.00 WIB: Istirahat Maghrib

Pukul 18.00 - 18.15 WIB: Tari Tangkasing Ajurit

Pukul 18.15 - 18.30 WIB: Tari Mbatik

Pukul 18.30 - 18.45 WIB: Tari Ngambar Arum

Pukul 18.45 - 19.00 WIB: Istirahat Isya

Pukul 19.00 - 19.15 WIB: Tari Modern

Pukul 19.15 - 21.15 WIB: Pentas Musik

 

Festival Njeron Benteng 2025 diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta dari tanggal 10 April 2025 pukul 11.00 WIB hingga 21.00 WIB di Alun-alun Selatan.

 

Kegiatan pengamanan berjalan dengan aman dan tertib. (Humas Polsek Kraton)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top