Guna memastikan situasi
keamanan dan ketertiban masyarakat tetap aman dan kondusif, Polsek Jetis
Polresta Yogyakarta secara rutin menggelar patroli strong point dini hari di
sejumlah kawasan penggal jalan, termasuk simpang empat Jalan AM Sangaji, pada
Rabu (9/4/2025).
Patroli strong point ini
dipimpin oleh Pawas Kanitbinmas Polsek Jetis, Iptu Sugeng, S.H., dan bertujuan
untuk memantau aktivitas masyarakat serta meminimalisir potensi gangguan
Kamtibmas.
Iptu Sugeng, S.H., mengatakan,
"Patroli strong point ini kami laksanakan secara rutin, khususnya pada
dini hari, untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas seperti pencurian, kejahatan
jalanan, perampokan, dan balap liar. Kami ingin memastikan bahwa masyarakat
dapat beraktivitas dengan aman dan nyaman."
Lebih lanjut, Iptu Sugeng
menjelaskan bahwa patroli strong point difokuskan pada titik-titik rawan yang
sering dijadikan tempat berkumpulnya anak muda pada malam hari. Petugas juga
melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan dan barang bawaan yang mencurigakan.
"Kami juga memberikan
imbauan kepada masyarakat, khususnya anak muda, untuk tidak melakukan kegiatan
yang mengganggu ketertiban umum. Mari kita jaga bersama-sama keamanan dan
ketertiban lingkungan kita," imbuh Iptu Sugeng. (Humas Polsek Jetis)
No comments:
Write comment