Wednesday, 12 March 2025

Waspada Curanmor Selama Ramadan, Ini Tips Aman Parkir Motor Anda!

 


Bulan Ramadan 1446 H telah berjalan, dan kebutuhan pokok menjelang Lebaran semakin meningkat. Sayangnya, kondisi ini sering dimanfaatkan oleh pelaku kejahatan, terutama pencurian kendaraan bermotor. Sepeda motor yang jarang dipakai dan diparkir di teras rumah menjadi sasaran empuk para pelaku.

 

"Rego motor larang, ojo nganti ilang!" Oleh karena itu, mari tingkatkan kewaspadaan agar tidak menjadi korban curanmor. Berikut beberapa tips sederhana yang bisa Anda lakukan:

 

1. Parkir di Tempat Resmi dan Aman:

 

- Hindari parkir sembarangan. Pilih tempat parkir resmi yang dilengkapi dengan petugas keamanan dan CCTV.

- Pastikan Anda selalu membawa STNK motor.

 

2. Pasang Pengaman Tambahan:

 

- Gunakan kunci ganda pada rem cakram atau pengaman lainnya.

- Pertimbangkan pemasangan alat pelacak GPS untuk memantau posisi motor jika terjadi pencurian.

 

3. Gunakan Gigi Persneling Saat Parkir:

 

- Jangan tinggalkan motor dalam kondisi gigi netral. Masukkan gigi persneling 2 atau 3 untuk mempersulit pelaku mendorong motor.

 

4. Lepas Kabel Busi:

 

- Cabut kabel busi motor saat parkir di rumah. Hal ini akan membuat motor sulit dinyalakan, sehingga membuat panik pencuri dan menggagalkan aksinya.

 

Dengan menerapkan tips-tips sederhana ini, diharapkan kita dapat mencegah terjadinya curanmor dan menjaga keamanan kendaraan kita selama bulan Ramadan. Mari kita ciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi kita semua.

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top