Kapolsek Kotagede, AKP
Basungkawa, S.H., M.H., bersama unsur Forkopimtren Kotagede menghadiri kegiatan
Safari Sholat Tarawih di Masjid Al Ikhlas, Jl. Semangu, Rejowinangun, Kotagede,
pada hari Selasa, 11 Maret 2025,
Kegiatan ini dihadiri oleh
berbagai tokoh masyarakat dan agama, termasuk Kanit Binmas Ipda Heruderus,
Bhabinkamtibmas Kelurahan Rejowinangun Aipda Bandang, Mantri Pamong Praja
Kotagede Komaru Ma'arif, S.I.P., M.S.I., Kepala KUA Kemantren Kotagede Warsana,
Lurah Prenggan, Babinsa 08 Kotagede, staf Kemantren Kotagede, Takmir Masjid,
serta sekitar 70 jamaah sholat Tarawih.
Dalam kesempatan tersebut,
Kapolsek Kotagede menyampaikan beberapa imbauan kepada jamaah. Beliau mengajak
seluruh jamaah untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat
agar tetap aman dan kondusif selama bulan Ramadan.
Kapolsek juga mengingatkan
jamaah untuk tidak mudah terhasut oleh berita-berita bohong (hoaks), penipuan
online, serta paham radikal yang dapat memecah belah kerukunan antarumat
beragama.
Selain itu, Kapolsek
memberikan imbauan agar para jamaah meningkatkan kewaspadaan dalam menjaga
anak-anak dari potensi tawuran, bermain petasan, serta kegiatan yang dapat
mengganggu ketertiban umum. Jamaah juga diminta untuk aktif dalam ronda malam
guna menjaga keamanan lingkungan.
Kapolsek mengingatkan
masyarakat untuk waspada terhadap cuaca ekstrem yang berpotensi menimbulkan
bencana alam seperti banjir, longsor, dan angin puting beliung.
Kegiatan Safari Tarawih ini
tidak hanya mempererat silaturahmi antara aparat dan masyarakat, tetapi juga
menjadi sarana edukasi untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan
Ramadan. Dengan adanya sinergi antara kepolisian, pemerintahan kelurahan, dan
masyarakat, diharapkan lingkungan tetap kondusif serta masyarakat dapat
menjalankan ibadah dengan khusyuk dan aman. (Humas Polsek Kotagede)
No comments:
Write comment