Monday, 17 March 2025

Patroli Sinergi Polsek Tegalrejo dan Rayon 1 Polresta Yogyakarta Jaga Keamanan Ramadan

 


Demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan suci Ramadan, jajaran Unit Samapta Polsek Tegalrejo, yang dipimpin oleh Aipda Irwan Darinto, bersama dua rekannya bersinergi dengan Polsek jajaran Rayon 1 Polresta Yogyakarta. Sinergi ini diwujudkan melalui kegiatan patroli bersama yang difokuskan pada waktu-waktu rawan gangguan kamtibmas, seperti saat sahur dan subuh.

 

Kegiatan patroli ini diawali dengan apel kesiapan Blue Light Patrol di wilayah Kemantren Gondokusuman pada Senin (17/3/25) pagi. Usai apel, personel gabungan langsung bergerak melakukan pemantauan wilayah dan stationer di titik-titik rawan. Patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan kamtibmas, seperti balap liar, petasan, tawuran, Perang sarung dan tindak kriminal lainnya.

 

Aipda Irwan Darinto menjelaskan bahwa patroli sinergi ini merupakan bagian dari upaya Polresta Yogyakarta untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama bulan Ramadan. Ia juga mengimbau masyarakat untuk turut serta menjaga kamtibmas dengan tidak melakukan kegiatan yang dapat mengganggu ketertiban umum. (Humas Polsek Tegalrejo)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top