Thursday, 13 March 2025

Kapolresta Yogyakarta Hadiri HUT ke-270 DIY: Komitmen Bersama untuk Jogja yang Tertata dan Berkembang

 


Pada Kamis, 13 Maret 2025, Kapolresta Yogyakarta, Kombes Pol. Aditya Surya Dharma, S.I.K., M.H., hadir dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-270 Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang berlangsung di Stadion Mandala Krida. Perayaan tersebut mengangkat tema "Jogja Tumata Tuwuh Ngrembaka", yang bermakna tentang komitmen untuk membangun Yogyakarta menjadi kota yang lebih tertata, tumbuh, dan berkembang demi kesejahteraan masyarakat. Tema ini memiliki makna filosofis yang mendalam, menggambarkan pentingnya kedisiplinan dan keteraturan dalam menjaga kebersihan, kerapihan, serta keindahan kota.

 

Hadir pula dalam kesempatanya tersebut Wakil Gubernur DIY KGPAA Paku Alam X, Pejabat Forkopimda DIY, Kapolda DIY, para tokoh penting DIY, Kapolresta jajaran Polda DIY, perwakilan instansi pemerintahan, serta berbagai elemen masyarakat. Kehadiran mereka menunjukkan kebersamaan dalam merayakan sejarah panjang dan perkembangan DIY.

 

Dalam pidatonya, Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X menekankan perlunya refleksi sejarah sekaligus inovasi untuk menjadikan Yogyakarta sebagai Smart Region yang adaptif dan berdaya saing di era digital. Beliau mengajak masyarakat untuk memanfaatkan momen peringatan ini sebagai kesempatan untuk introspeksi terhadap perjalanan panjang DIY, yang dimulai pada 13 Maret 1755.

 

Sri Sultan mengingatkan bahwa di era digital saat ini, tata kelola pemerintahan berbasis data sangat penting. DIY, menurutnya, harus bertransformasi untuk menjadi Smart Region, yang mengintegrasikan kebijakan publik, budaya, serta partisipasi masyarakat dalam menciptakan sistem yang transparan dan adaptif.

 

“Pertumbuhan harus dimaknai lebih dari sekedar statistik ekonomi. Jogjakarta harus berkembang dengan ketangkasan mengintegrasikan ekonomi kreatif, industri digital, dan inovasi urban sebagai penggerak utama,” ujar Sri Sultan dalam pidatonya.

 

Gubernur juga menegaskan bahwa pembangunan di Yogyakarta tidak hanya boleh berfokus pada aspek fisik, tetapi juga harus menciptakan ekosistem sosial yang berkelanjutan dan inklusif. Pembangunan tersebut harus memberdayakan masyarakat, membuka peluang kewirausahaan, serta membangun daya saing yang tangguh di tingkat nasional dan global.

 

“Bukan hanya soal pembangunan fisik, tetapi juga tentang penciptaan ekosistem sosial yang berkelanjutan. Yogyakarta harus menjadi daerah yang memberdayakan warganya, membuka peluang bagi kewirausahaan, serta membangun daya saing yang tangguh,” tambah Sri Sultan.

 

Lebih lanjut, Sri Sultan mengajak Yogyakarta untuk menjadi contoh dalam membangun daerah yang tidak hanya tangguh (resilient), tetapi juga menjunjung tinggi inklusivitas. Yogyakarta harus bertransformasi menjadi pusat inovasi budaya dan teknologi, serupa dengan smart cities di berbagai belahan dunia. Dengan mengintegrasikan nilai-nilai tradisi dan modernitas, DIY diharapkan dapat menciptakan model tata kelola yang visioner, progresif, dan berkelanjutan.

 

"Yogyakarta yang resilient adalah Yogyakarta yang memastikan bahwa kemajuan tidak bersifat elitis, tetapi menjadi bagian dari kesejahteraan universal," jelasnya dengan penuh keyakinan.

 

Perayaan HUT DIY ke-270 ini menjadi momentum untuk bersama-sama memandang masa depan dengan harapan besar, memastikan bahwa Yogyakarta terus berkembang, tidak hanya sebagai tempat yang indah dan penuh budaya, tetapi juga sebagai daerah yang mampu mengadaptasi teknologi dan memperkuat daya saing global.

 

Kapolresta Yogyakarta, Kombes Pol. Aditya Surya Dharma, S.I.K., M.H., mengucapkan selamat atas peringatan HUT ke-270 DIY. Beliau menyampaikan: "Saya mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun ke-270 kepada seluruh masyarakat Daerah Istimewa Yogyakarta. Semoga DIY terus tumbuh dan berkembang, menjadi daerah yang aman, nyaman, dan sejahtera bagi seluruh warganya. Polri, khususnya Polresta Yogyakarta, siap mendukung penuh segala upaya pemerintah dan masyarakat dalam mewujudkan Yogyakarta yang 'Tumata Tuwuh Ngrembaka'." (Humas Polresta Yogyakarta)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top