Polsek Mergangsan kembali
memanfaatkan media radio untuk menjalin komunikasi dengan masyarakat dan
menyampaikan informasi terkait keamanan dan ketertiban. Pada Jumat (07/02/2025)
pagi, talkshow “Teras Kota” di Radio Sonora 97.4 FM menghadirkan narasumber
dari Polsek Mergangsan, yaitu Panit Unit Lantas Ipda Walhadi, Kasihumas Aiptu
Lilik Kurniawan, dan Panit Reskrim Aiptu Didik Rahmad Hariyanto.
Dalam talkshow yang dipandu
oleh penyiar Radio Sonora, Ipda Walhadi dan Aiptu Didik Rahmad menjelaskan
peran kepolisian dalam menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif.
Selain itu, acara ini menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan
permasalahan terkait keamanan di wilayah hukum Polsek Mergangsan.
Salah satu topik yang
dibahas adalah langkah-langkah yang harus diambil jika masyarakat mengalami
atau mengetahui adanya tindak kejahatan. Aiptu Didik Rahmad mengimbau warga
untuk segera melapor ke Polsek Mergangsan melalui SPKT atau layanan Siaga
Polsek di nomor 0851-4703-1827.
Terkait lalu lintas, Ipda
Walhadi menjelaskan bahwa Polsek Mergangsan telah menerapkan rekayasa lalu
lintas dan menempatkan personel di titik-titik rawan kemacetan guna
mengantisipasi peningkatan volume kendaraan saat liburan.
Di akhir sesi, Polsek
Mergangsan mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menciptakan
lingkungan yang aman dan nyaman serta terus mendukung upaya kepolisian dalam
menjaga Kamtibmas. (Humas Polsek Mergangsan)
No comments:
Write comment