Kapolsek Kotagede AKP
Basungkawa, S.H., M.H., beserta anggotanya melaksanakan pengamanan pemeriksaan
gigi di Panti Asuhan Yayasan Bumi Damai pada Rabu (19/2/2025). Kegiatan ini
diselenggarakan oleh Dokes Polda DIY dalam rangka HUT ke-45 Yayasan Kemala
Bhayangkari tahun 2025.
Kegiatan yang bertempat di
Yayasan Rumah Singgah Bumi Damai di Gg Janoko, Purbayan Kotagede Yogyakarta ini
diikuti oleh sekitar 110 anak-anak dan pengurus yayasan.
Pemeriksaan kesehatan gigi
dan mulut (Dental Fitness) ini dipimpin oleh Dr. Danang dari Biddokkes Polda
DIY bersama pengurus Bhayangkari Daerah dan Cabang Kota Yogyakarta.
Kegiatan ini merupakan wujud
kepedulian Yayasan Kemala Bhayangkari terhadap kesehatan anak-anak di panti
asuhan. Dengan adanya pemeriksaan gigi gratis ini, diharapkan anak-anak dapat
memiliki gigi dan mulut yang sehat.
Selain pemeriksaan gigi,
kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antara anggota kepolisian, pengurus
Bhayangkari, dan anak-anak panti asuhan. (Humas Polsek Kotagede)
No comments:
Write comment