Bhabinkamtibmas Warungboto
Aiptu Tri Hartanto bersama Kasi Humas Polsek Umbulharjo Aiptu Hendy Ari Wibowo,
S.E., melaksanakan kegiatan Jumat Curhat di Kampus Universitas Ahmad Dahlan
(UAD) Umbulharjo, Yogyakarta, pada Jumat (7/2/2025). Kegiatan ini diikuti oleh
para petugas parkir dan Satpam kampus UAD Warungboto sebagai wadah untuk
berdialog serta mempererat silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat kampus.
Dalam kesempatan tersebut,
Aiptu Tri Hartanto menyampaikan imbauan Kamtibmas terkait maraknya kasus
penipuan online. Ia mengingatkan masyarakat untuk selalu waspada dan tidak
mudah tergiur dengan tawaran harga murah yang dapat berujung pada penipuan
serta kerugian finansial. Selain itu, ia juga mengimbau petugas parkir dan
Satpam agar tetap meningkatkan kewaspadaan dalam menjalankan tugas, baik dalam
menjaga kendaraan maupun mengamankan lingkungan kampus dari potensi gangguan
keamanan.
Di akhir dialog, Aiptu Tri
Hartanto menegaskan bahwa masyarakat dapat segera menghubungi Polsek Umbulharjo
jika memerlukan bantuan atau ingin melaporkan tindak pidana serta gangguan
Kamtibmas lainnya. Layanan pengaduan dapat dilakukan melalui nomor darurat 110
atau WhatsApp Polsek Umbulharjo di 0877-3991-1922. Ia memastikan bahwa setiap
laporan akan ditindaklanjuti dengan baik demi menjaga keamanan dan ketertiban
di lingkungan kampus dan sekitarnya.
Dengan adanya kegiatan Jumat
Curhat ini, diharapkan sinergi antara kepolisian dan masyarakat kampus semakin
erat, menciptakan lingkungan yang lebih aman dan kondusif. (Humas Polsek
Umbulharjo)
No comments:
Write comment