Monday, 30 December 2024

Yogyakarta Aman dan Nyaman Sambut Tahun Baru 2024, Polresta Yogyakarta Siapkan Pengamanan Maksimal

 


Yogyakarta, (30/12/24), Kota Yogyakarta kembali menjadi magnet bagi ribuan wisatawan yang ingin merayakan malam pergantian tahun. Untuk memastikan keamanan dan kenyamanan warga masyarakat dan wisatawan, Polresta Yogyakarta telah mengerahkan ratusan personel di berbagai titik strategis, terutama di kawasan ikonik seperti Tugu Jogja hingga Titik Nol Kilometer.

 

Kasihumas Polresta Yogyakarta, AKP Sujarwo, menegaskan bahwa pengamanan yang dilakukan Polresta Yogyakarta fokus pada pengaturan lalu lintas, pencegahan tindakan kriminal, dan pelayanan kepada masyarakat. "Kami ingin memastikan setiap pengunjung merasa aman dan nyaman selama berada di Yogyakarta," tegas AKP Sujarwo.

 

Selain melibatkan personel kepolisian, Polresta Yogyakarta juga menjalin kerja sama dengan berbagai pihak terkait, seperti TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Linmas, Ormas, dan relawan. Kolaborasi ini bertujuan untuk mengantisipasi peningkatan volume kendaraan dan jumlah pengunjung selama perayaan Tahun Baru.

 

Rekayasa lalu lintas akan diterapkan di sejumlah ruas jalan utama menuju Malioboro dan kawasan wisata lainnya. Petugas akan secara intensif memantau situasi lalu lintas dan siap melakukan penyesuaian jika diperlukan.

 

Tips Aman Berwisata di Yogyakarta Saat Tahun Baru:

 

1. Atur Waktu Kunjungan: Hindari jam-jam sibuk untuk menghindari kemacetan.

 

2. Manfaatkan Fasilitas Parkir: Parkirlah kendaraan di tempat yang telah disediakan.

 

3. Jaga Barang Bawaan: Simpan barang berharga dengan aman dan waspadai aksi copet.

4. Patuhi Aturan Lalu Lintas: Ikuti arahan petugas untuk menjaga kelancaran lalu lintas.

 

5. Laporkan Kejahatan: Segera laporkan jika mengalami tindakan kriminal ke pos terdekat.

 

6. Awasi Anak: Selalu perhatikan anak-anak saat berada di tempat ramai.

 

7. Jaga Kesehatan: Bawa perlengkapan kesehatan seperti masker dan hand sanitizer.

 

8. Hindari Berdesakan: Utamakan keselamatan diri dan orang lain.

 

AKP Sujarwo mengimbau kepada seluruh masyarakat dan wisatawan untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan kebersihan selama perayaan Tahun Baru. "Dengan kerja sama yang baik antara pihak kepolisian dan masyarakat, kita dapat menciptakan suasana yang aman, nyaman, dan meriah," ujarnya. (Humas Polresta Yogyakarta)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top