Polsek Jetis Polresta
Yogyakarta menggelar kegiatan Pembinaan Rohani dan Doa (PDD) di Mushola Polsek
Jetis, Kamis (19/12/2024). Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel Polsek
Jetis dengan khidmat.
Pembacaan Surat Yasin dan
doa dipimpin langsung oleh Kanitsamapta Polsek Jetis, AKP Beja Sugiyanta.
Kegiatan ini bertujuan untuk memupuk keimanan dan ketakwaan personel sehingga
dapat menjalankan tugas dengan lebih baik.
Kapolsek Jetis, AKP Anang
Tri Nuviyan, menekankan perlunya pembinaan rohani bagi seluruh personel.
Menurut Kapolsek, pembinaan rohani dapat meningkatkan kualitas iman dan takwa
personel sehingga dapat menjalankan tugas dengan lebih baik.
"Dengan meningkatkan
kualitas iman dan takwa, diharapkan personel dapat memberikan pelayanan terbaik
kepada masyarakat dengan penuh keikhlasan dan tanggung jawab," ujar
Kapolsek. (Humas Polsek Jetis)
No comments:
Write comment