Wakil Kepala Kepolisian Resor Kota Yogyakarta (Wakapolresta), AKBP Rudi Setiawan, S.I.K., M.Si., memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan tahun 2024 di halaman Mapolresta Yogyakarta, Minggu pagi (10/11/24). Upacara yang diikuti oleh para pejabat utama (PJU), jajaran Kapolsek, perwira, dan bintara ini menjadi momentum untuk mengenang jasa para pahlawan bangsa.
Sebagai Inspektur Upacara, Wakapolresta membacakan amanat
Menteri Sosial, Saifullah Yusuf. Dalam amanatnya, Menteri Sosial mengajak
seluruh rakyat Indonesia untuk senantiasa bersyukur atas keberkahan yang telah
diberikan, serta tidak lupa untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur
dalam memperjuangkan kemerdekaan.
"Mereka adalah para pahlawan bangsa yang telah
mengorbankan jiwa dan raganya untuk mencapai Indonesia merdeka, dan kini
mewariskannya kepada kita semua untuk diteruskan demi mencapai cita-cita
Indonesia yang sejahtera, adil dan makmur," tegas Wakapolresta
menyampaikan amanat Menteri Sosial.
Peringatan Hari Pahlawan tahun ini mengusung tema
"Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu". Tema ini mengandung makna
yang mendalam, di mana masyarakat diajak untuk meneladani semangat juang para
pahlawan dalam setiap tindakan dan pikiran. Selain itu, tema ini juga mengajak
seluruh rakyat Indonesia untuk menunjukkan rasa cinta terhadap negara dengan
cara memberikan kontribusi terbaik bagi kemajuan bangsa.
"Terlebih dalam situasi global yang sukar diprediksi
ini, maka mencintai negeri adalah juga dengan memperkuat jalinan kesetiakawanan
sosial, memperkuat persatuan dan solidaritas sosial, menghidupkan kembali nilai
sosial persaudaraan sesama anak bangsa," lanjut Wakapolresta.
Wakapolresta juga menyampaikan harapannya agar muncul
sosok-sosok pahlawan baru yang mampu memberikan inspirasi dan membawa bangsa
Indonesia menuju kemajuan di berbagai bidang. Beliau menekankan pentingnya
inovasi dan semangat juang dalam mengimplementasikan nilai-nilai kepahlawanan
di era modern ini.
"Pada akhirnya jangan pernah lelah untuk berbuat yang
terbaik meneladani dan mewarisi nilai-nilai kepahlawanan. Mari kita
implementasikan sifat-sifat kepahlawanan dan kesetiakawanan sosial, di tengah
masyarakat mulai dari diri kita, mulai dari hal yang paling kecil yang dapat
dilakukan di sekitar kita untuk kemaslahatan masyarakat," ajak
Wakapolresta.
Dalam kesempatan yang sama, Wakapolresta juga menyerahkan
Penghargaan / Reward Kapolresta Yogyakarta kepada 23 anggota yang dinilai
disiplin dan berprestasi dalam tugas mereka. Penghargaan tersebut diberikan
kepada 11 anggota yang berhasil mengungkap kasus tindak pidana pencurian dan
pengeroyokan, 8 anggota atas keberhasilan dalam mengungkap kasus tindak pidana
perbuatan cabul, 3 anggota yang berhasil mengungkap kasus pencurian kendaraan
bermotor dalam kurun waktu 2x24 jam, dan 1 anggota yang berprestasi dalam
bidang pembinaan Humas.
Wakapolresta Yogyakarta berpesan agar seluruh anggota Polri
senantiasa menjaga integritas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas.
"Penghargaan yang diberikan hari ini adalah bentuk apresiasi atas dedikasi
dan prestasi yang telah kalian capai. Teruslah berinovasi dan berkarya untuk
memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat," ujarnya. (Humas Polresta Yogyakarta)
No comments:
Write comment