Friday, 15 November 2024

Polsek Umbulharjo Gelar Jumat Curhat di Angkringan Jalan Kapas, Dengarkan Keluhan Warga Celeban tentang Keamanan Lingkungan

 


Pada Jumat, 15 November 2024, Kasi Humas Polsek Umbulharjo, Aiptu Hendy Ari Wibowo Bersama Bhabinkamtibmas Semaki, Aiptu Tri Widiatmoko, menggelar kegiatan Jumat Curhat di sebuah angkringan di Jalan Kapas, Umbulharjo. Dalam kesempatan ini, keduanya berdialog langsung dengan Bapak Arif, seorang warga Celeban.

 

Bapak Arif menyampaikan kekhawatirannya terkait seringnya anak-anak muda berkumpul dan nongkrong di lingkungan sekitar. Beliau khawatir hal ini dapat memicu gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat. Sebagai solusi, Bapak Arif mengusulkan agar pihak kepolisian meningkatkan intensitas patroli di wilayah tersebut.

 

Menanggapi keluhan Bapak Arif, Aiptu Tri Widiatmoko memberikan respons positif. Beliau memastikan bahwa pihak kepolisian akan meningkatkan patroli secara rutin untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas. Selain itu, Aiptu Tri juga mengajak warga untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan melalui kegiatan ronda atau poskamling.

 

"Kami sangat mengapresiasi masukan dari Bapak Arif. Kami akan tindak lanjuti dengan meningkatkan patroli dan mengajak seluruh warga untuk ikut menjaga keamanan lingkungan," ujar Aiptu Tri.

 

Lebih lanjut, Aiptu Tri juga menyampaikan bahwa masyarakat dapat menghubungi nomor telepon 110 atau WhatsApp Polsek Umbulharjo di nomor 0877-3991-1922 untuk melaporkan segala bentuk gangguan keamanan. "Kami siap melayani laporan masyarakat selama 24 jam," tegasnya. (Humas polsek Umbulharjo)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top