Dalam upaya menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif,
Polsek Tegalrejo terus meningkatkan kegiatan patroli dan dialogis. Kamis malam
(2/8/2024), petugas Polsek Tegalrejo melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah
remaja yang sedang nongkrong di kawasan Jalan Magelang.
Panit 2 Samapta Aiptu Puput Tri Atmojo memimpin langsung
kegiatan patroli ini. Selain pemeriksaan, petugas juga memberikan imbauan
kepada para remaja agar tidak terlibat dalam aksi-aksi yang meresahkan
masyarakat, seperti tawuran, balap liar, atau geng motor.
Kapolsek Tegalrejo, Kompol Julius Meta Jiwa, menegaskan
bahwa kegiatan patroli dan dialogis ini merupakan bagian dari upaya Polsek
Tegalrejo untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dan menciptakan rasa aman.
(Humas polsek Tegalrejo)
No comments:
Write comment