Polsek Kotagede menggelar
sosialisasi keselamatan berlalu lintas kepada siswa-siswi SMAN 5 Yogyakarta dalam
rangka kegiatan Makelor (Mace Kendali Lalu Lintas Operasional) pada Rabu (21/8/24).
Kapolsek Kotagede, AKP
Basungkawa, berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan kesadaran sejak dini pada
generasi muda akan pentingnya keselamatan berlalu lintas. “Dengan memberikan
pemahaman yang baik sejak usia dini, diharapkan dapat mengurangi angka kecelakaan
lalu lintas yang melibatkan pelajar,” ujarnya.
Kanit Lintas Polsek
Kotagede, Iptu Dwi Antono, menambahkan bahwa sosialisasi ini juga bertujuan
untuk mempersiapkan generasi muda menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.
“Kami ingin para siswa tidak hanya menjadi pengguna jalan yang baik, tetapi
juga dapat menjadi contoh bagi orang lain,” jelasnya.
Kegiatan sosialisasi ini
dilaksanakan dengan pendekatan yang menyenangkan dan interaktif. Selain
mendapatkan materi tentang aturan lalu lintas, para siswa juga diajak untuk
berdiskusi dan menjawab pertanyaan. (Humas Polsek Kotagede)
No comments:
Write comment