Monday, 5 August 2024

Polsek Gedongtengen Tanamkan Nilai Positif pada Generasi Muda

 


Polsek Gedongtengen kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Kali ini, giliran siswa-siswi SMP Stella Duce 1 Yogyakarta yang menjadi sasaran penyuluhan. Kegiatan yang berlangsung pada Senin, 5 Agustus 2024 ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai positif seperti disiplin, keamanan, dan saling menghormati sejak dini.

 

Kapolsek Gedongtengen, Kompol Eka Andy Nursanto, S.H.,M.H., secara langsung memberikan pengarahan kepada ratusan siswa kelas 7. Dalam paparannya, Kapolsek tidak hanya menekankan pentingnya disiplin dalam berlalu lintas, namun juga bahaya bullying yang sering terjadi di kalangan remaja. "Bullying itu tidak keren. Kita harus saling menghormati dan menjaga satu sama lain," tegas Kapolsek.

 

Kegiatan ini tidak hanya memberikan pengetahuan tentang keamanan, tetapi juga menumbuhkan rasa percaya diri pada siswa untuk berani melaporkan jika terjadi hal-hal yang mencurigakan. (Humas Polsek Gedongtengen)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top