Wednesday, 21 August 2024

Polisi Gondomanan Gencar Sosialisasikan Keselamatan Berkendara

 


Upaya menciptakan keamanan dan ketertiban di jalan raya terus dilakukan oleh pihak kepolisian. Salah satunya adalah kegiatan sosialisasi keselamatan berkendara yang digelar oleh jajaran Lalu Lintas Polsek Gondomanan.

 

Pada Selasa (20/08), pukul 10.00 WIB hingga 11.00 WIB, petugas kepolisian melaksanakan kegiatan tersebut di Jalan Brigjen Katamso dan Simpang 4 Gondomanan, Yogyakarta. Kegiatan ini dilakukan dengan cara memberikan himbauan langsung kepada para pengguna jalan.

 

Beberapa himbauan yang disampaikan antara lain pengguna jalan diimbau untuk selalu memperhatikan dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas yang telah terpasang. Kendaraan bermotor wajib dilengkapi dengan perlengkapan yang sesuai dengan peraturan, seperti spion, lampu, dan klakson yang berfungsi dengan baik. Penggunaan knalpot brong sangat mengganggu ketertiban umum dan dilarang. Menggunakan helm SNI dan menggunakan sabuk pengaman.

 

“Kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya tertib berlalu lintas,” ujar Kanit Lantas Polsek Gondomanan, Iptu Hartoyo. “Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, angka kecelakaan lalu lintas dapat terus ditekan.” (Humas Polsek Gondomanan)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top