Friday, 23 August 2024

Aipda Indarno Edukasi Warga Tegalrejo tentang Bahaya Penipuan Online

 


Bhabinkamtibmas Kelurahan Tegalrejo, Aipda Indarno, SH, melaksanakan kegiatan patroli sambang warga di Kampung Tegalrejo pada Jumat pagi, 23 Agustus 2024. Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan dengan warga serta menjadi sarana tukar informasi terkait situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

 

Aipda Indarno, SH mendengarkan aspirasi warga dan menyampaikan imbauan kamtibmas, termasuk kewaspadaan terhadap penipuan online yang semakin marak. Ia mengingatkan warga untuk berhati-hati dan tidak mudah tergiur dengan tawaran yang terlalu bagus untuk menjadi kenyataan.

 

Selain itu, Aipda Indarno juga mengajak warga lebih cerdas dalam menggunakan media sosial, menjaga etika berkomunikasi, dan berhati-hati dalam membagikan informasi pribadi.

 

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari warga Kampung Tegalrejo, yang merasa terbantu dengan informasi yang diberikan. Aipda Indarno, SH akan terus melakukan kegiatan serupa secara rutin guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif di wilayah Kelurahan Tegalrejo. (Humas Polsek Tegalrejo)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top