Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-78 dan Hari
Satuan Gerak Bhayangkari ke-72, Ibu Ketua Bhayangkari Polresta Yogyakarta, Ibu
Shita Aditya, beserta jajarannya mengunjungi Sekolah Luar Biasa Tuna Rungu
Netra Hellen Keller Indonesia di Jalan RE Martadinata 88A, Kelurahan Pakuncen,
Wirobrajan, Yogyakarta, pada hari Kamis, 20 Juni 2024.
Kunjungan ini disambut hangat oleh pihak sekolah dan para
murid SLB Hellen Keller. Dalam sambutannya, Ibu Shita Aditya menyampaikan
maksud dan tujuan kunjungannya, yaitu untuk menjalin silaturahmi dan memberikan
bantuan sosial kepada para murid.
"Kami bersama rekan-rekan Bhayangkari jajaran
bermaksud silaturahmi di SLB Hellen Keller serta memberikan paket Baksos dalam
rangka HUT Bhayangkara ke-78 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2024 serta hari
satuan gerak Bhayangkari yang ke-72 yang jatuh pada tanggal 19 Oktober
2024," ujar Ibu Shita Aditya.
Ibu Shita Aditya juga memohon maaf atas kemungkinan adanya
gangguan selama kunjungan dan meminta doa dari para murid dan pihak sekolah
agar personil Polresta Yogyakarta dapat melaksanakan tugas dengan baik.
Menanggapi kunjungan tersebut, Pimpinan SLB Hellen Keller
mengungkapkan rasa terima kasihnya atas perhatian dan kepedulian Bhayangkari
Polresta Yogyakarta kepada para murid. Ia juga menyampaikan permohonan maaf
karena tidak semua murid dapat hadir karena sedang dalam kondisi tertentu atau
sedang jam istirahat.
"Kami bersyukur bapak ibu berkenan datang di SLB
Hellen Keller dan bisa mengunjungi anak-anak kami. Kami mohon maaf anak-anak
kami tidak bisa hadir semua dikarenakan dalam kondisi tertentu, serta dikarenakan
jam istirahat," ujar Pimpinan SLB Hellen Keller.
Pada kesempatan tersebut, Ibu Shita Aditya dan jajarannya
juga memberikan hiburan kepada para murid dengan menampilkan beberapa
pertunjukan seni. Para murid terlihat antusias dan senang dengan hiburan yang
disuguhkan.
Kunjungan Bhayangkari Polresta Yogyakarta ke SLB Hellen
Keller ini merupakan wujud nyata kepedulian dan kasih sayang terhadap sesama.
Diharapkan kegiatan ini dapat memberikan semangat dan motivasi bagi para murid
untuk terus belajar dan meraih cita-citanya.
Semangat Bhayangkara, Peduli Sesama! (Humas Polsek Wirobrajan)
No comments:
Write comment