Dalam rangka pemeliharaan Kamtibmas pada malam hari,
personel Unit Samapta Polsek Danurejan yang dipimpin oleh Aiptu Yudi
melaksanakan patroli pada objek vital di Kawasan Malioboro, Kantor Perbankan,
Pasar, Swalayan dan tempat-tempat keramaian lainnya pada hari Selasa, 21 April
2024 malam.
Patroli ini dilakukan sebagai upaya preventif terhadap
tindak kejahatan yang mungkin terjadi sekaligus sebagai unit reaksi cepat
apabila terjadi gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Danurejan.
Selain patroli Harkamtibmas, petugas juga memberikan
himbauan dan pesan Kamtibmas kepada pengunjung Malioboro. Himbauan tersebut
antara lain meningkatkan kewaspadaan terhadap aksi kejahatan, seperti copet,
jambret, dan pencurian kendaraan bermotor. Menjaga barang bawaan dengan baik
dan segera melapor kepada pihak berwajib jika melihat hal yang mencurigakan.
Kapolsek Danurejan melalui Aiptu Yudi mengatakan bahwa
patroli ini akan terus dilaksanakan secara rutin untuk mencegah terjadinya
gangguan kamtibmas di wilayah kemantren Danurejan. Beliau menghimbau kepada
masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam beraktivitas, serta
segera melapor ke pihak berwajib jika melihat atau mengalami tindak kejahatan.
(Humas polsek Danurejan)
No comments:
Write comment