Wednesday, 8 May 2024

Unit Lantas Polsek Gondoaman Gelar Public Address dan Bantu Penyebrangan Jalan

 


Unit Lalu Lintas (Lantas) Polsek Gondomanan melaksanakan kegiatan public address tertib berlalu lintas di Jalan Panembahan Senopati dan Simpang 4 Gondoaman, Yogyakarta, pada Selasa (7/5/2024).

 

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas.

 

Petugas Lantas memberikan imbauan kepada pengendara roda dua (R2), roda empat (R4), dan pengguna jalan lainnya untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas, seperti menggunakan helm, tidak menggunakan handphone saat berkendara, dan tidak melanggar rambu-rambu lalu lintas.

 

Selain itu, petugas Lantas juga membantu orang-orang dengan kebutuhan khusus yang ingin menyeberang jalan.

 

Kapolsek Gondomanan, Kompol Abdul Jalil, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas di wilayahnya. (Humas Polsek Gondomanan)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top