Polsek Kotagede rutin menggelar pengaturan lalu lintas dan
membantu penyeberangan di pagi hari untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi
pengguna jalan.
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu (15/05/2024) pagi
di beberapa titik keramaian, seperti Simpang Tiga Pasar Legi, Simpang Empat
Rejowinangun, dan Jalan Tegalgendu Kotagede.
Kapolsek Kotagede, AKP Basungkawa S.H, M.H., melalui
Kanit Lalulintas Iptu Dwi Antono, mengatakan bahwa pengaturan lalu lintas ini
merupakan salah satu bentuk pelayanan Kepolisian kepada masyarakat di jalan
raya.
"Dengan menempatkan personel di persimpangan, depan
sekolah, titik-titik keramaian, dan daerah rawan kecelakaan, diharapkan dapat
memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jalan," ujar Iptu Dwi
Antono.
Iptu Dwi Antono menjelaskan bahwa kegiatan ini diharapkan
dapat membantu kelancaran arus lalu lintas dan mencegah terjadinya kemacetan
maupun kecelakaan lalu lintas.
"Selain itu, kami juga mengimbau kepada masyarakat
agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas dalam berkendara," imbuhnya.
Kanit Lalulintas Polsek Kotagede juga mengingatkan
masyarakat untuk selalu mentaati rambu-rambu lalu lintas.
"Mentaati rambu-rambu lalu lintas sangat penting untuk
keselamatan diri sendiri dan orang lain," tegas Iptu Dwi Antono. (Humas
Polsek Kotagede)
No comments:
Write comment