Unit Binmas Polsek
Danurejan, Polresta Yogyakarta, menggelar sosialisasi dan penyuluhan pencegahan
penyalahgunaan Narkotika, Psikotropika, dan Zat Adiktif Lainnya (Narkoba)
kepada warga Kemantren Danurejan. Kegiatan ini dilaksanakan di Pendopo
Kemantren Danurejan pada Kamis (16/5/2024) dan diikuti oleh ibu-ibu PKK dan perwakilan
remaja se-Kemantren Danurejan.
Kegiatan ini dihadiri oleh
beberapa pejabat dan narasumber penting, di antaranya Mantri Pamong Praja
Danurejan Bambang Endro Wibowo, S.IP., Narasumber dari BNN bagian Penyuluhan
Narkoba Ahli Muda Ibu Irindra Septi, Kanit Binmas Polsek Danurejan Iptu
Sudaryono, dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Bausasran Aiptu Agus Hartanto, serta
tamu undangan lainnya.
Dalam penyuluhannya, PS.
Kanit Binmas Iptu Sudaryono menyampaikan bahwa narkoba saat ini semakin marak
dijumpai di kalangan pemuda dan pelajar dalam berbagai jenis dan bentuk. Hal
ini sangat meresahkan, mengingat generasi muda merupakan penerus bangsa yang
diharapkan dapat terhindar dari bahaya narkoba.
"Oleh karena itu,
ibu-ibu harus lebih aktif dalam mengawasi anak-anak mereka agar tidak
terjerumus ke dalam masalah narkoba," jelas Iptu Sudaryono.
Tujuan dari penyuluhan ini
adalah untuk memberikan wawasan dan pengetahuan tentang bahaya penyalahgunaan
narkoba serta dampak buruk yang ditimbulkannya.
"Melalui kegiatan ini,
kami dari Polri berupaya untuk memberantas peredaran narkoba supaya tidak
menimpa generasi muda penerus bangsa," pungkas Iptu Sudaryono.
Diharapkan dengan adanya
penyuluhan ini, ibu-ibu dan remaja di Kemantren Danurejan dapat lebih memahami
bahaya narkoba dan terhindar dari penyalahgunaannya. (Humas polsek Danurejan)
No comments:
Write comment