Sunday, 3 March 2024

Polresta Yogyakarta : Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Progo 2024


Polresta Yogyakarta melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Progo TA 2024 di halaman depan Mapolresta Yogyakarta, Sabtu (2/3/2024).

 

Apel ini dipimpin langsung oleh Kapolresta Yogyakarta Kombes Pol Aditya Surya Dharma, S.I.K, M.H., dan dihadiri oleh pejabat dari Kodim, Satpol PP, Jasa Raharja, Dinas perhubungan, para PJU Polresta Yogyakarta dan perwakilan para pelajar.

 

Kapolresta Yogyakarta dalam amanatnya menegaskan bahwa apel ini merupakan pengecekan akhir terhadap kesiapan personel, kelengkapan sarana dan prasarana, guna memastikan kelancaran dan keberhasilan operasi.

 

"Apel ini juga menjadi pencanangan aksi keselamatan jalan secara serentak di seluruh Indonesia. Aksi ini merupakan wujud pemolisian masyarakat sebagai pelopor keselamatan yang berperan penting dalam menciptakan Kamseltibcarlantas di wilayah hukum Polresta Yogyakarta," kata Kapolresta.

 

Berdasarkan data analisa dan evaluasi Ditlantas Polda DIY selama tahun 2023, tercatat 282.737 pelanggaran lalu lintas dengan 84.688 tilang dan 198.049 teguran. Sementara itu, kecelakaan lalu lintas mencapai 6.861 kasus dengan 526 korban meninggal dunia.

 

"Menyikapi permasalahan tersebut, serta untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas, Polda DIY beserta jajaran dan stakeholder terkait akan menggelar operasi kepolisian terpusat dengan sandi "Operasi Keselamatan Progo-2024". Operasi ini berlangsung selama 14 hari, mulai dari tanggal 4 sampai dengan 17 Maret 2024, dan dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia," terang Kapolresta.

 

Konsep operasi ini mengedepankan kegiatan preemtif (40%), preventif (40%), dan penegakkan hukum bidang lalu lintas (20%) dengan pelaksanaan secara elektronik dan teguran simpatik.

 

"Operasi ini melibatkan 260 personel Polresta Yogyakarta dengan sasaran operasi meliputi segala bentuk potensi gangguan (PG), ambang gangguan (AG), dan gangguan nyata (GN) yang berpotensi menyebabkan kemacetan dan pelanggaran lalu lintas, baik sebelum, pada saat, maupun pasca operasi," tandasnya.

 

Sementara itu, Kasi Humas Polresta Yogyakarta AKP Dwi Daryanto, S.H., M.IP., menyampaikan bahwa tujuan operasi ini adalah untuk meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, serta menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas demi terciptanya Kamseltibcarlantas.

 

Lebih lanjut, AKP Dwi menjelaskan bahwa operasi ini juga bertujuan untuk menciptakan kondisi Kamseltibcarlantas menjelang bulan Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1445 H.

 

Sebagai informasi, sasaran dalam Operasi Keselamatan Progo-2024 adalah segala jenis pelanggaran yang kasatmata.

 

“Seperti pengemudi yang menggunakan HP, pengemudi dibawah umur, berboncengan lebih dari 1 orang, pengemudi yang tidak menggunakan helm SNI, pengemudi dalam pengaruh alkohol, melawan arus, tidak menggunakan safety belt, knalpot brong dan pelanggaran odol,” terang AKP Dwi.

 

Operasi Keselamatan Progo juga akan menyasar lokasi yang disinyalir sering terjadi pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas.

 

AKP Dwi menghimbau warga masyarakat untuk selalu tertib berlalu lintas dan mematuhi peraturan lalu lintas yang berlaku. Dengan tertib berlalu lintas, kita dapat menciptakan keamanan dan kenyamanan bersama di jalan raya. (Humas Polresta Yogyakarta)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top