Ratusan warga Yogyakarta memadati Kampung Bintaran, Kelurahan Wirogunan, Mergangsan, Yogyakarta, pada hari Senin (4/3/2024) untuk memeriahkan Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta (PBTY) XIX. Acara ini dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur D.I Yogyakarta, Pj Walikota Yogyakarta, dan tamu undangan lainnya.
Kapolsek Mergangsan, Kompol Sigit Ariyanto Adi, S.ST.,
M.M., bersama Bhabinkamtibmas Wirogunan, Bripka Ervan Wellis, Personil Polsek
Mergangsan, dan Babinsa Mergangsan turut hadir dalam acara ini untuk
mengamankan jalannya kegiatan.
PBTY XIX tahun ini berlangsung selama 7 hari, mulai dari
tanggal 4 hingga 10 Maret 2024. Berbagai macam festival dan pertunjukan menarik
akan memeriahkan acara ini, antara lain Festival Kuliner, Kirab Budaya, Pertunjukan
Naga Barongsai Tionghoa, Pertunjukan Wushu, Barongsai Keliling Kampung Bintaran
dan Bazar UMKM.
Bripka Ervan Wellis menjelaskan bahwa tujuan diadakannya
PBTY XIX ini adalah untuk memperingati Hari Imlek, serta untuk menyemarakkan
Kampung Bintaran dan membantu para pelaku UMKM di wilayah Mergangsan, khususnya
di Kelurahan Wirogunan, agar dapat berkembang dan meningkatkan perekonomian
warga.
Diharapkan PBTY XIX dapat menjadi wadah bagi masyarakat
Tionghoa Yogyakarta untuk melestarikan budaya dan tradisinya. Selain itu,
diharapkan acara ini juga dapat meningkatkan toleransi antarumat beragama dan
memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa.
Kapolsek Mergangsan, Kompol Sigit Ariyanto Adi, S.ST.,
M.M., mengatakan bahwa kami telah melakukan pengamanan di lokasi acara untuk
memastikan kelancaran dan keamanan PBTY XIX.
Dengan di gelarnya acara ini tidak menutup kemungkinan akan
menimbulkan kemacetan lalu lintas dikarenakan Bazar UMKM dilaksanakan
disepanjang Jalan Bintaran Tengah, maka diperlukannya kehadiran Kepolisian
untuk pengamanan maupun pengalihan arus agar tidak terjadi kemacetan.
Kapolsek juga menghimbau kepada masyarakat untuk selalu
berhati-hati di jalan, menggunakan helm, patuhi rambu-rambu lalu lintas, dan
bersama-sama menjaga situasi tetap kondusif. (Humas Polsek Mergangsan)
No comments:
Write comment