Friday, 6 October 2023

Polresta Yogyakarta Beri Kejutan Nasi Tumpeng untuk Kodim 0734/Kota Yogyakarta


Polresta Yogyakarta memberikan kejutan berupa nasi tumpeng kepada Kodim 0734/Kota Yogyakarta, Jumat pagi, 06 Oktober 2023. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk ucapan selamat HUT TNI ke-78.

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kapolresta Yogyakarta Kombes Pol Saiful Anwar, S.Sos., S.I.K., M.H. didampingi perwakilan PJU dan anggota.

Sekitar pukul 09.00 Wib, rombongan Polresta Yogyakarta tiba di Lobi Makodim 0734/Kota Yogyakarta dan langsung disambut oleh Dandim Letnan Kolonel Arh Burhan Fajari Arfian, S.Sos beserta anggotanya.

Kapolresta Yogyakarta kemudian memberikan nasi tumpeng dan mengucapkan selamat HUT TNI ke-78 kepada jajaran prajurit TNI Kodim 0734/Kota Yogyakarta.

"Polresta Yogyakarta mengucapkan selamat HUT TNI ke-78. Semoga TNI semakin profesional dan menjadi kebanggaan rakyat. Semoga TNI dan Polri semakin solid dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta selalu bersinergi dalam pengamanan Pemilu 2024," ucap Kapolresta Yogyakarta.

Letnan Kolonel Arh Burhan Fajari Arfian, S.Sos menyampaikan terima kasih kepada Kapolresta Yogyakarta yang telah datang memberikan kejutan dengan membawa nasi tumpeng sebagai kado ulang tahun. "Saya dan seluruh prajurit TNI Kodim 0734/Kota Yogyakarta menyampaikan terima kasih kepada Polresta Yogyakarta atas perhatian, atensi dan kedatangannya ke Kodim pada HUT TNI ke-78 ini," tuturnya.

Ia berharap, soliditas dan sinergitas antara TNI dan Polri dapat terus terjaga. Selanjutnya, Kapolresta Yogyakarta memotong nasi tumpeng yang kemudian diberikan kepada Dandim dan prajurit TNI Kodim.

Kegiatan ini disambut dengan hangat oleh jajaran prajurit TNI Kodim 0734/Kota Yogyakarta. Mereka mengapresiasi gesture Polresta Yogyakarta yang telah memberikan kejutan berupa nasi tumpeng tersebut.

Kegiatan ini juga merupakan wujud sinergitas dan soliditas antara TNI dan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Kota Yogyakarta. (Humas polresta Yogyakarta)

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top