Pada Kamis (19/10/2023) malam, Bhabinkamtibmas Kelurahan Giwangan, Aiptu Agus Sulistyo, bersama Pok Jaga Warga melaksanakan patroli dan sambang kamling di RT 39 RW 13 Kampung Malangan, Giwangan, Umbulharjo, Kota Yogyakarta.
Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Agus Sulistyo menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga. Ia mengimbau agar warga selalu waspada dan tanggap terhadap situasi lingkungan. Ia juga mengingatkan warga untuk tidak terprovokasi oleh kejadian bentrok antar kelompok yang terjadi di Munthilan.
Selain itu, Aiptu Agus Sulistyo mengimbau warga untuk mengawasi anak-anak yang masih berstatus pelajar agar berada di rumah saat malam hari. Ia juga meminta warga untuk segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas atau Polsek Umbulharjo apabila melihat sesuatu yang mencurigakan.
Kegiatan ini disambut baik oleh warga. Mereka mengapresiasi upaya Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka. (Humas Polsek Umbulharjo)
Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Agus Sulistyo menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga. Ia mengimbau agar warga selalu waspada dan tanggap terhadap situasi lingkungan. Ia juga mengingatkan warga untuk tidak terprovokasi oleh kejadian bentrok antar kelompok yang terjadi di Munthilan.
Selain itu, Aiptu Agus Sulistyo mengimbau warga untuk mengawasi anak-anak yang masih berstatus pelajar agar berada di rumah saat malam hari. Ia juga meminta warga untuk segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas atau Polsek Umbulharjo apabila melihat sesuatu yang mencurigakan.
Kegiatan ini disambut baik oleh warga. Mereka mengapresiasi upaya Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka. (Humas Polsek Umbulharjo)
No comments:
Write comment