Monday, 7 August 2023

Pos Pagi, Polsek Gedongtengen Tingkatkan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran Lalu Lintas


Personel Polsek Gedongtengen meningkatkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas di wilayahnya. Mereka melaksanakan pelayanan pada masyarakat pengguna jalan setiap pagi hari. Selain mengatur arus lalulintas, petugas juga membantu penyeberangan anak sekolah dan memberikan himbauan kepada pengguna jalan yang tidak tertib.

Titik yang menjadi prioritas serta kerawanan kemacetan arus lalin yakni di depan Tetek Maliboro, Simpang empat Badran dan penggal penggal jalan lainya yang rawan lakalantas.

Kapolsek Gedongtengen Kompol Wahyono Heru Susapto, S.H., MM. mengatakan bahwa wilayah Polsek Gedongtengen jika pagi hari arus lalu lintas sangat ramai dan padat hampir di semua ruas jalan. Oleh karena itu, kehadiran Polri di jalan raya sangat penting untuk menciptakan kamseltibcar lantas dan memberikan pelayanan kepada masyarakat, katanya

Dengan kehadiran Polri di jalan raya, diharapkan dapat mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat pengguna jalan. (Humas Polsek Gedongtengen)
 

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top