Thursday, 10 August 2023

AKBP Rudi Setiawan, S.I.K., M.Si. Resmi Menjabat Sebagai Wakapolresta Yogyakarta


AKBP Rudi Setiawan, S.I.K., M.Si. resmi menjabat sebagai Wakapolresta Yogyakarta mengantikan Plt. Wakapolresta AKBP Teguh Mulyono, S.pd., M.M. Hal itu ditandai dengan digelarnya Upacara Serah Terima Jabatan di halaman tengah Mapolresta Yogyakarta, Rabu (19/8/2023) pagi.

Upacara dihadiri oleh Wakapolresta Yogyakarta, Para PJU, para Kapolsek, perwira, bintara, ASN, Ketua Bhayangkari Cabang Kota Yogyakarta dan Pengurus Bhayangkari Cabang Kota Yogyakarta.

Dalam sambutannya, Kapolresta menyampaikan bahwa pergantian pejabat dan mutasi jabatan bertujuan untuk mendinamisasi peningkatan kinerja organisasi. Kapolresta juga mengucapkan selamat datang dan selamat atas kepercayaan yang diberikan pimpinan Polri kepada AKBP Rudi Setiawan untuk mengemban tugas baru di Polresta Yogyakarta.

Kapolresta percaya bahwa AKBP Rudi Setiawan akan mampu melaksanakan tugas dengan baik, menciptakan inovasi dan terobosan-terobosan kreatif dalam mendukung tugas, menjaga keharmonisan institusi guna soliditas organisasi khususnya di Polresta Yogyakarta, dan melakukan langkah-langkah strategis untuk mengoptimalkan kinerja.

Kapolresta juga berpesan agar semua anggota Polresta Yogyakarta selalu membangun kerjasama yang baik untuk kelancaran dalam mengemban tugas, memberikan dukungan kepada pejabat yang baru, dan melaksanakan tugas dengan ikhlas.

AKBP Rudi Setiawan sebelumnya menjabat sebagai Kabag Watpers Ro SDM Polda DIY. Ia merupakan lulusan Akademi Kepolisian tahun 1998 dan telah berpengalaman di berbagai bidang kepolisian. (Humas polresta Yogyakarta)
 

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top