Kapolsek Umbulharjo, Kompol Yayan Dewayanto, mengonfirmasi, bahwa Polsek Umbulharjo telah menerima laporan dugaan penggelapan sepeda motor yang terjadi di kawasan Giwangan, Kemantren Umbulharjo, Kota Yogyakarta. Menurut laporan, seorang yang mengaku sebagai supir truk diduga berupaya menguasai sepeda motor milik korban.
"Kami telah menerima laporannya dan sedang melakukan penyelidikan. Saat ini, kami masih mengumpulkan barang bukti dan saksi-saksi terkait kasus ini," ungkap Kapolsek pada Senin pagi (19/6/2023).
Kapolsek menjelaskan bahwa kejadian ini terjadi di SPBU Giwangan, Umbulharjo. Namun, terkait waktu dan identitas korban, kami masih merahasiakannya untuk kepentingan penyelidikan.
Berdasarkan pengakuan korban, kejadian ini dimulai ketika korban berhenti di SPBU Giwangan. Tiba-tiba, seorang yang tidak dikenal mengaku sebagai supir truk dari Wonosari, Gunungkidul mendekati korban. Orang tersebut meminjam sepeda motor korban dengan alasan mengantar pakaian ke tempat laundry dan mengambil ponsel di tempat service HP.
Korban pada saat itu memberikan izin untuk meminjam sepeda motornya kepada orang tersebut. Namun, setelah menunggu cukup lama, sepeda motor tidak kunjung dikembalikan hingga saat ini.
"Kronologi kejadian seperti yang dilaporkan. Kami masih terus melakukan penyelidikan. Pelapor baru melakukan konsultasi kemarin karena masih menunggu kelengkapan surat kendaraan sepeda motornya," jelas Kapolsek.
Kepolisian mengimbau masyarakat agar tidak lengah terhadap barang berharga milik sendiri dan tetap waspada terhadap potensi kasus seperti ini. Kasus dugaan penggelapan sepeda motor tersebut masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut. (Humas Polsek Umbulharjo)
No comments:
Write comment