Kotagede - Personil Polsek Kotagede melaksanakan kegiatan pengaturan jalan di pagi hari di beberapa titik keramaian arus lalulintas. Kegiatan pengaturan lalu lintas ini sebagai bentuk kehadiran polisi dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat terutama pengguna jalan raya khususnya pada jam - jam sibuk atau puncak keramaian lalulintas, Kamis (24/11/22)pagi.
Dalam mengantisipasi hal tersebut, disimpang empat Rejowinangun dan simpang tiga pasar legi Kotagede ditempatkan personil lalulintas Polsek Kotagede, sedang di simpang tiga Jl mondoragan diisi oleh Personil Samapta serta PKU Muhamadiyah Kotagede yang bertugas adalah personil dari unit Binmas dan Bhabinkamtibmas.
"Petugas kepolisian mengharapkan agar masyarakat dan pengguna jalan terbantu dalam melaksanakan aktivitas pada pagi hari serta bisa memberikan rasa aman,nyaman, " demikian seperti dikutip dari Ipda Wantoko disela sela kegiatannya di simpang tiga Pasar legi Kotagede.
Selain pengaturan lalu lintas, Ipda Wantoko selaku Panit Lalulintas Polsek Kotagede juga selalu mengingatkan dan menghimbau agar warga selalu mentaati peraturan lalu lintasdan tetap menjaga Protokol kesehatan
No comments:
Write comment