Pencanangan Kampung Panca Tertib yang di laksanakan bertujuan untuk sebagai pelopor dan bisa membantu pemerintah dalam menertibkan warganya dan menjaga keamanan kampung khususnya kampung Purwodiningratan.
Dengan adanya kampung panca tertib di kampung Purwodiningratan Polsek Ngampilan sangat mendukung dan mengapresiasinya.
Pencanangan kampung Panca tertib di kampung Purwodiningratan yang dihadiri oleh Pejabat Walikota Yogyakarta
Dengan adanya FKPT yang terbentuk bisa ikut partisipasi dalam rangka pencegahan kejahatan jalanan yang kebanyakan dilakukan anak anak muda,jika ada anak anak muda yang nongkrong malam hari mohon segera dibubarkan dengan sikap santun . Bahwa Jogja diberlakukan jam malam itu tidak , namun kita mengantisipasi saja agar tidak terjadi tindak pidana kejahatan jalanan. Terkait gerakan kampung panca tertib di kampung Purwodiningratan ,kami berharap agar kedepan bisa berperan dan sinergis kepada aparat yang berwajib.
Dalam kesempatan tersebut juga dibacakan Komitmen Gerakan Kampung Panca tertib kampung Purwodiningratan
1. Mewujudkan tertib daerah milik jalan dengan menciptakan akses jalan kampung .
2. Mewujudkan tertib usaha ,UMKM yang berizin serta ramah lingkungan .
3. Mewujudkan tertib bangunan dengan edukasi dan relugasi PBG .
4. Mewujudkan tertib lingkungan dengan menjadikan kampung Purwodiningratan bersih dan sehat
5. Mewujudkan tertib sosial dengan sepakat tidak berkegiatan yang mengganggu ketentraman masyarakat, terang Kompol Hendro Wahyono,SH.MH.
No comments:
Write comment