Mantrijeron - Bhabinkamtibmas kelurahan Gedongkiwo Aipda Arief Rodhi,SH bersinergis bersama babinsa dan lurah Gedongkiwo Bapak Supriono, SIP serta tokoh agama melaksanakan kegiatan melaksanakan Tarawih keliling di masjid Al-Ikhsan Suryowijayan Gedongkiwo Mantrijeron Yogyakarta Sabtu ( 16/04/2022 ) pukul 19 00 wib s / d selesai.
Acara diawali dengan sholat Isya berjamaah dilanjutkan sholat tarawih kemudian ramah tamah.
Dalam kesempatan waktu yang berikan kepada bhabinkamtibmas, menyampaikan pesan dari Kapolsek Mantrijeron Kompol Andi Mayasari Patongai,S.I.K,M.M tentang kamtibmas agar ditingkatkan keamanan di lingkungan kita sendiri di rumah kita masing - masing setiap akan bepergian jangan lupa kunci pintu dan matikan kompor, untuk rumah tangga kita sendiri terutama pada para ibu dan kepada bapak - bapak agar tingkatkan siskamling dan keamanan di wilayah kita apabila melihat orang yang mencurigakan agar di tegur dan tanya identitas dan keperluannya dan himbauan kepada para kaum muda agar jangan keluar rumah pada malam hari atau tengah malam apabila tidak ada kepentingan yang mendesak agar tidak menjadi korban ataupun pelaku kejahatan.
Untuk yang berangkat mudik nanti jangan lupa rumah di titipkan dengan tetangga yang tidak mudik demi keamanan kita. Ucap Aipda Arief Rodhi,SH.
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas menyalurkan bantuan dari Baznas kota Yogyakarta dan dari KUA Mantrijeron juga menyerahkan bantuan sembako bagi jama'ah yang berhak mendapatkan bantuan.
No comments:
Write comment