Kapolsek Pakualaman Yogyakarta Kompol Sigit Ariyanto Adi S.ST, M M. memimpin pelaksanaan sambang kamtibmas, pemantauan protokol kesehatan serta pengamanan pelaksanaan Vaksin dosis 3 Booster di Gedhong Donoworo Puro Pakualaman Yogyakarta, Rabu (23/2).
Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh R.S.Bhayangkara Polda D.I.Yogyakarta bekerja sama dengan Dinkes Provinsi DIY, Dinas Kominfo DIY, Dinas Kebudayaan DIY dan Puro Pakualaman.
Dalam pelaksanaan vaksin dibuka oleh GBPH Kusumo Bimantoro dan dihadiri oleh Ka Rumkit RS Bhayangkara Polda DIY dr. Teresia Lindawati, SP.F, Ibu Anggi Bambang TPPKK, GPH Indrokusumo dan Mantri Pamong Praja Kemantren Pakualaman dengan sasaran Vaksin untuk warga ber KTP Nasional yang sudah mendaftarkan online dan yang sudah mendapatkan vaksin dosis 1 dan dosis 2 yang sudah lebih dari 6 bulan.
Adapun sebagai penanggung jawab pelaksanaan vaksi Ka Rumkit Bhayangkara AKBP dr. THERESIA LINDAWATI, Sp.F dengan Target Vaksin 750 dosis,
Kegiatan berjalan lancar dan kondusif, masyarakat merasa aman dan nyaman danTetap menerapkan Protokol Kesehatan Covid 19 selama kegiatan berlangsung.
No comments:
Write comment