Yogyakarta - Kepolisian Sektor Pakualaman kembali membagikan nasi gratis ke warga masyarakat terdampak pandemi covid-19 di kawasan Pasar Sentul, Selasa (15/2) siang.
Kasihumas Polsek Pakualaman Aiptu Sukadi saat memimpin pembagian nasi mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan Polsek Pakualaman dalam rangka peduli terhadap sesama yang merupakan program berkelanjutan dari Polresta Yogyakarta dan Polsek jajaran.
"Adapun kegiatan berbagi hari ini berupa pembagian nasi kotak untuk makan siang warga masyarakat yang membuuhkan sebanyak lima puluh nasi kotak dan air mineral," terang Aiptu Sukadi.
Kasihumas menambahkan, pembagian nasi gratis bertujuan untuk meringankan beban ekonomi warga masyarakat terdampak pandemi Covid-19.
No comments:
Write comment