KRATON - Pada hari Sabtu tgl 18 Desember 2021 pukul 18.00 wib s. d 19.50 wib di Langenastran kidul No 8 Panembahan Kraton Yogyakarta telah berlangsung kegiatan Launching Kampung Digital Langenastran yg di selenggarakan dari BPD DIY yang diikuti 50 orang.
Hadir dalam kegiatan tersebut di amtaranya Drs. H. Haryadi Suyuti Walikota Yogyakarta, GKR Mangkubumi, Direktur utama BPD DIY Santoso Rohmad, Sekda Kota Yogyakarta Aman Yuri Adijaya, Mantri Pamong praja Kemantren Kraton Drs. Sumargandi, Danramil 11 Kraton Mayor Cah. (K) Erni Sudarwati S. Pd, Kapolsek Kraton Kompol Sukamto SH, Lurah Panembahan, Ketua kampung Langenastran dan Perwakilan Tokoh Masyarakat.
Walikota Yogyakarta dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Yogyakarta bahwa kami telah menyediakan wadah untuk kampung digital karena digitalisasi ini merupakan perkembangan.
"Jaman dulu kita beli menggunakan uang tetapi kita sekarang bisa melakukan transaksi tidak perlu bawa uang tetapi pake kartu," ungkapnya.
Walikota kembali mengungkapkan, untuk itu perlunya edukasi kepada masyarakat dengan baik sehingga masyarakat dapat mengerti dan edukasi ini akan berhasil kalau bersifat riil. Untuk itu pihak pihak terkait bisa membantu untuk mensosialisasikan.
Sementara itu, Direktur utama BPD DIY berharap kampung Langenastran bisa tumbuh dan menjadi contoh dari kampung kampung yang lain di era digitalisasi sekarang ini.
No comments:
Write comment