Yogyakarta - Jajaran Kepolisian Resor Kota Yogyakarta siap mendukung dan berkolaborasi bersama TNI dan pemerintah kota untuk mensukseskan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Darurat yang digelar mulai hari ini tanggal 3 sampai 20 Juli 2021 dalam rangka menekan laju penyebaran Covid-19 berikut variannya.
Hal ini disampaikan Kapolresta Yogyakarta Kombes Pol Purwadi Wahyu Anggoro, S.I.K., M.H. saat memimpin Apel Gelar pasukan dalam rangka PPKM Darurat se Jawa-Bali di halaman tengah Mapolresta Yogyakarta, Sabtu, (3/7).
“Sejak tadi malam pukul 00.00 Wib, Polri telah menggelar Operasi Aman Nusa II dilaksanakan 3 juli – 30 Agustus 2021. Sasarannya adalah pembatasan mobilitas dan penyekatan PPKM Mikro khususnya di wilayah yang positif rate tinggi” Ujar Kombes Pol Purwadi.
Lebih lanjut Kombes Pol Purwadi menegaskan, beberapa hari kedepan pihaknya akan menggencarkan sosialisasi dan public address terkait dengan PPKM darurat tersebut. Pihaknya juga meminta agar tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh pemuda untuk ambil bagian mensukseskan PPKM Darurat ini.
Demikian pula dengan vaksinasi, Kombes Purwadi menyatakan siap mengerahkan seluruh sumberdaya agar target vaksinasi dan rapid test bisa tercapai dengan harapan penyebaran Covid-19 di Kota Yogyakarta dapat dikendalikan.
Kesempatan tersebut pula dirinya menuturkan, terdapat tiga yang menjadi fokus PPKM Darurat yakni perluasan pembatasan aktivitas, pelaksanaan PPKM Mikro serta vaksinasi dan testing. Ia meminta kepada Kapolsek jajaran untuk menggandeng para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat untuk mensukseskan PPKM Darurat ini. Karena menurutnya, bahwa perang melawan Covid-19 bukan hanya pemerintah daerah, TNI dan Polri semata tetapi semua lapisan masyarakat.
No comments:
Write comment