Tuesday, 20 July 2021

Polresta Yogyakarta dan Polsek Gedongtengen Salurkan Bantuan Sosial PPKM Darurat

 


Gedongtengen Jogja - Jajaran Polresta Yogyakarta bersama Polsek Gedongtengen dipimpin Kapolsek Gedongtengen Kompol Budi Riyanto, S.Sos melaksanakan kegiatan bakti sosial pembagian sembako bantuan PPKM Darurat di Kawasan Malioboro, Senin 19/07/2021

Diawali pelepasan dan penyaluran bantuan oleh empat Polsek diantaranya Polsek Jetis, Polsek Gedongtengen, Polsek Gondomanan dan Polsek Kraton Penyangga kawasan Tugu, Malioboro dan Keraton Yogyakarta di Halaman Mapolresta Yogyakarta oleh Kabag Ops Polresta Yogyakarta Kompol Bayu Dewasto, SH., S.IK., MM

Adapun tempat kegiatan bakti sosial diantaranya dilaksanakan di dua titik lokasi diantaranya di Teteg Malioboro dan di simpang tiga Sosrowijayan Malioboro Yogyakarta. 

Lebih lanjut Kabag Ops Polresta Yogyakarta menuturkan "Bantuan yang diberikan dalam kegiatan tersebut berupa sembako 
berupa satu paket beras @ 5 kg sejumlah 40 orang.
Dengan sasaran penerima bantuan tersebut diantaranya Tukang parkir, Tukang sapu, Pengemudi becak/andong, Pedagang angkringan, Pedagang kaki lima maupun Karyawan yang terdampak covid-19 di kawasan Malioboro Yogyakarta dan sekitar".  

Kegiatan bakti sosial tersebut tetap menerapkan 3M, memakai masker, jaga jarak dan cuci tangan. 

"Kegiatan tersebut bertujuan untuk meringankan beban ekonomi masyarakat dalam menghadapi situasi pandemi Covid-19 sehingga tercipta kamtibmas yang kondusif.
Dengan harapan semoga pandemi covid- 19 ini segera berakhir kesehatan pulih dan ekonomi Nasional bangkit kembali" Pungkas Kapolsek Gedongtengen Kompol Budi Riyanto, S.Sos.

Show comments
Hide comments
No comments:
Write comment

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top