Yogyakarta - Hari ketiga Operasi Keselamatan Progo 2021, petugas dari Satgas Preemtif dan Preventif Polresta Yogyakarta menggelar sosialisasi serta imbauan keselamatan berlalu lintas serta memakai masker kepada warga pengguna jalan di kawasan Malioboro Yogyakarta, Rabu (14/4) pagi.
Kegiatan sosialisasi dipimpin oleh Kasatsabhara Kompol Sukamto, S.H. dan Kasipropam AKP Eka Andy Nursanto, S.H. Selain sosialisasi, petugas juga membagikan sejumlah masker kepada pengguna jalan.
Sosialisasi diantaranya untuk mematuhi peraturan lalu-lintas serta memakai masker disampaikan dengan cara pembentangan spanduk "Berkendara Dilarang Melawan Arus". Dengan pengeras suara polisi juga memberikan imbauan untuk tertib berlalu lintas serta mematuhi protokol kesehatan.
Teguran bagi pengguna jalan yang tidak tertib berlalu lintas atau tidak memakai masker dengan benar pun dilakukan polisi saat berlangsungnya sosialsiasi Operasi Keselamatan Progo 2021 di Jalan Malioboro kali ini.
"Silakan helm dikancingkan hingga bunyi klik," imbau Kasipropam kepada pengguna jalan yang sengaja dihentikannya lantaran helm tidak dikancingkan.
No comments:
Write comment