Yogyakarta- Polsek Kraton melaksanakan pengamanan Festival Karawitan tingkat Internasional yang digelar di Kraton Yogyakarta, Sabtu (24/10/2020) malam.
Dalam kesempatan ini Polsek Kraton dipimpin oleh kapolsek Kraton Kompol Isrwowiyah memberikan pengamanan sebagai upaya membantu keamanan dan kelancaran berjalannya Festival Karawitan.
Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X melalui Festival Karawitan tingkat Internasional ini mengeluarkan kebijakan politik kebudayaan dengan mengirimkan seperangkat gamelan karawitan ke berbagai negara.
Sri Sultan Hamengkubuwono X menyebutkan setiap tahun pasti mengirim tidak kurang delapan perangkat gamelan karawitan, baik untuk kedutaan maupun organisasi seperti di Amerika, Eropa, Jepang, Australia dan sebagainya.
Pengiriman tersebut, menurutnya sebagai konsekuensi mendunianya gamelan karawitan. Sehingga semakin banyak warga dunia yang ingin menikmati salah satu warisan budaya Jawa tersebut.
Khusus Eropa, gamelan karawitan banyak dikirim ke wilayah Eropa Barat seperti Inggris, Irlandia dan lainnya. Sedangkan negara-negara di Eropa Timur lebih memilih dikirim rumah joglo.
Terkait festival karawitan, Pemda DIY menggelar festival setiap Juli. Namun di masa pandemi COVID-19 ini, kegiatan tersebut ditiadakan secara luring untuk mengantisipasi penyebaran virus.
No comments:
Write comment