Monday, 27 January 2020

Puslitbang Polri Lakukan Penelitian Tingkat Kepercayaan Masyarakat Terhadap Kinerja Polri di Polresta Yogyakarta


Yogyakarta- Tim Puslitbang Polri melaksanakan penelitian tentang Tingkat Kepercayaan Masyarakat Terhadap Kinerja Polri di wilayah hukum Polresta Yogyakarta, diterima oleh Kapolresta Kombes Pol Armaini, S.IK pada Senin (27/1/20).

Kegiatan penelitian ini dipimpin oleh Kombes Pol Sudrajad Hariwibowo, S.I.K., MSi selaku Ketua Tim Peneliti, Anggota AKBP Hanafiah Nembo dan Penata Budi Prayitno, A.Md. serta Pembina TK I Dr. Andy Ahmad Zaelany, MA selaku Konsultan dari LIPI.

Tujuan penelitian dimaksud adalah untuk melihat tingkat kepercayaan masyarakat terhadap 5 fungsi layanan kepolisian yaitu fungsi Lalu lintas, Reserse, Intel , Binmas dan Sabhara. Dalam penelitian masih menggunakan 5 indikator pengungkit layanan yang dilihat yaitu Bukti langsung (tangibles), Keandalan (reliability), Daya tanggap (responsiveness), Jaminan (asurance) dan Kesesuaian (conformance), dan ditambah satu indikator yaitu indikator reward terkait dengan kesejahteraan anggota berupa kenaikan gaji dan peningkatan Sarana prasarana.

Penelitian dilakukan dengan kuesioner kepada para respoden dari warga masyarakat di antaranya di ruang tahanan Mapolresta Yogyakarta, Stasiun Lempuyangan, Kantor Sat Pol PP Kota Yogyakarta dan Kampus Universitas Widya Mataram.

Show comments

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top