Friday, 13 December 2019
Bhabinkamtibmas Cokrodiningratan Sampaikan Pesan Kamtibmas Security SMK N 3 Yogyakarta Saat Patroli
Jetis- Dalam meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas Cokrodiningratan Bripka Fajar Yuli Wibowo, SH melaksanakan patroli sambang dan pantau Objek Vital di wilayah hukum Polsek Jetis, Selasa (10/12/2019).
Patroli di kawasan Objek Vital seperti Sekolah, Perbankan, Tempat Wisata dilakukan guna menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Wirobrajan. Sambang dan pantau yang dilakukan di SMK N 3 Yogyakarta, Bripka Fajar bertemu dengan petugas keamanan sekolah dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar tetap waspada dan tingkatkan keamanan di lingkungan sekolah baik di dalam maupun di luar sekolah.
Bripka Fajar menghimbau kepada petugas keamanan sekolah agar melakukan pengecekan rutin di lingkungan sekolah saat jam masuk sekolah, jam pelajaran dan saat bubaran sekolah.
Menurut Bripka Fajar peran petugas keamanan sekolah dalam menjaga keamanan sangat penting karena para siswa bisa termonitor secara langsung di lingkungan sekolah sehingga dapat membantu petugas Polisi dalam menjaga keamanan dan ketertiban.
"Patroli di sekitar sekolah juga dapat dilakukan untuk mencegah terjadinya kenakalan pelajar yang dapat meresahkan masyarakat" terang Bripka Fajar.
Ia menambhakan dengan adanya kehadiran Polisi di tengah masyarakat, diharapkan bisa mencegah gangguan kamtibmas dan masyarakat juga turut mendukung Polri dalam upaya memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat.
Related Posts
- Kapolsek Jetis Sampaikan Pesan Kamtibmas Dalam Pertemuan Siswa dan Orang Tua di SMP "17" 1 YogyakartaMarch 14 2019
- Polsek Jetis Gelar Razia Berikan E-Tilang 9 Pelanggar Tak TertibMarch 19 2019
- Safari Sholat Subuh, Polsek Jetis Bagikan Paket Sembako ke Jamaah Masjid Baitul MakmurApril 12 2019
- Pengaturan Lalu Lintas Pagi di Jalan AM Sangaji, Polsek Jetis Bantu Seberangkan Anak SekolahApril 01 2019
No comments:
Write comment