Tuesday, 30 April 2019

Dekatkan Polri Dengan Masyarakat, Polisi Berikan Bantuan Sembako


Kraton-Saling memberi dan berbagi merupakan perbuatan yang sangat mulia, terutama berbagi kepada orang yang sangat membutukannya, seperti halnya yang dilakukan oleh jajaran Polsek  Kraton dengan menyerahan bantuan sembako kepada warga yang kurang mampu,Selasa(30/04/2019)

kegiatan bakti sosial "Nyambung Sedulur" ini dimpin oleh Panit Binmas Polsek Kraton Iptu Prachoyo dengan memberikan bantuan sembako kepada Mbah Sis 83 tahun yang tinggal di Jalan Suryoputran, Panembahan, Kecamatan Kraton, Kota Yogyakarta.

Kapolsek Kraton Kompol Etty Haryanti S.I.Kom menyampaikan semoga apa yang diberikan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.

“Semoga kedepannya kegiatan seperti ini terus berkelanjutan sebagai upaya Polri untuk memberikan bantuan kepada warga yang membutuhkan serta untuk mempererat hubungan silaturahmi antara aparat kepolisian dengan Masyarakat” Tutur Kapolsek Kraton.

Dalam kesempatan tersebut Mbah Sis yang menerima bantuan sekaligus mewakili pihak keluarga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolsek Kraton beserta Personilnya yang telah berkenan memberikan bantuan berupa sembako kepada warga yang kurang mampu.

“Semoga Allah SWT membalas kebaikan Kapolsek dan jajarannya atas pemberian bantuan ini” ujarnya.

Show comments

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *



Back to Top