Kotagede- Penemuan mayat di sungai Gajah Wong pada Kamis (05/07/2018) sempat menggegerkan masyarakat Mrican, Kotagede, Yogyakarta.
Sekira pukul 08.00 wib tepatnya di
bendungan mrican 162 HA diketahui ada seorang warga yang sedang mancing di bendungan mrican
kemudian melihat tubuh mayat mengambang. Namun pancing tersebut mengenai
baju korban, karena merasa takut saksi meninggalkan tempat dan memberitahukan
kepada Jamil (57) dan Anwar (45) yang saat itu berada di seberang sungai.
Kemudian Jamil dan Anwar melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Umbulharjo. Mendapatkan laporan petugas Polsek Umbulharjo kemudian mendatangi dan mengamankan di lokasi kejadian. Kemudian dibantu oleh warga setempat, mayat dapat terevakuasi dan dibawa ke RS Bhayangkara guna penanganan medis lanjutan.
Paurkes Polresta Yogyakarta Ipda Wakiran menjelaskan "Untuk sementara korban belum diketahui identitasnya dan selanjutnya akan dilakukan identifikasi dan penanganan medis selanjutnya."
No comments:
Write comment