Kapolsek Kraton yang diwakili Aiptu Amyah Panit Intel & Aiptu Edy Sudibya Bhabinkamtibmas kelurahan Kadipaten menghadiri Lokakarya Mini lintas sektor yang di selenggarakan oleh Puskesmas Kraton pada hari Kamis (05/10/2017) di Pendopo Madu Gondo.
Tamu undangan yang hadir yakni 42 orang dan dalam pertemuan ini turut hadir Camat Kraton, Koramil Kraton, Lurah Kraton, KUA, LPMK, Posyandu, PKK, Toga, Tomas, Babinsa, dan dari pihak Puskesmas.
Mini lokakarya Puskesmas merupakan salah satu bentuk upaya untuk penggalangan dan pemantauan berbagai kegiatan melalui pertemuan.
Tujuan diadakannya Lokakarya Mini Puskesmas adalah untuk meningkatkan fungsi Puskesmas melalui penggalangan kerja sama tim baik lintas program maupun lintas sektor serta terlaksananya kegiatan Puskesmas sesuai dengan perencanaan.
No comments:
Write comment