Satlantas- Sudah menjadi kebiasaan anak untuk inginnya selalu bermain dan bernyanyi. Momen inilah yang dimgunakan oleh petugas Unitdikyasa Satlantas Polresta Yogyakarta untuk memberikan pembelajaran tentang etika berlalu-lintas sejak dini.
Petugas Unitdikyasa dipimpin oleh Aiptu Djoko Kriswantoro melaksanakan kegiatan Polisi Sahabat Anak (PSA) di TK Bopkri Gondolayu pada Kamis (26/10/17) pagi. Dalam pelaksanaannya, polisi memberikan pemahaman dan pembelajaran tentang berbagai rambu lalu-lintas dengan cara yang menyenangkan bagi anak.
Aiptu Djoko mengungkapkan jika kegiatan PSA ini merupakan hasil kerjasama polisi dengan pihak sekolah untuk memberikan penyuluhan bagi anak usia dini.
"Pengenalan rambu lalu-lintas dan etika berlalu-lintas kami sampaikan kepada mereka dengan cara menyenangkan," terangnya.
Ditemani guru pendamping, sebanyak 23 anak TK Bopkri Gondolayu ini sangat senang dan antusias menerima materi yang diberikan oleh polisi.
No comments:
Write comment