Pencurian sepeda motor terjadi di jalan Kemasan (gang utara SMP Perak) pada Rabu (20/09/2017) pukul 22.00 WIB.
Diketahui sepeda motor Yamaha Vixion warna hitam merah dengan nomor polisi R 2969 BN merupakan milik Bayu Juni Anton (20) warga Dayeuhluhur Cilacap.
Kronologi kejadian bermula ketika pukul 19.00 wib korban pergi bermain ditempat temannya. Korban memarkir kendaraannya di jalan dekat gang yang tidak jauh dari kos temannya. Motor diparkir tanpa dikunci setang dan tanpa pengawasan dari kos-kosan temannya, selang 3 jam korban dan temannya mendengar suara helm jatuh. Kemudian setelah dicek keluar motor korban yang diparkir tadi sudah tidak ada.
Korban selanjutnya melaporkan ke pihak Kepolisian terkait dengan kehilangan sepeda motornya.
Setelah menerima laporan adanya curanmor, petugas mendatangi di lokasi kejadian, mencatat saksi, membuat laporan polisi, dan melakukan penyelidikan.
Kasubbaghumas Polresta Yogyakarta menjelaskan jika saar ini ajaran Personel khususnya Satreskrim Polresta Yogyakarta akan terus mengusut kasus curanmor ini yang sekarang sedang marak terjadi khususnya di wilayah kota Yogyakarta.
Dirinya mengimbau kepada warga masyarakat untuk selalu waspada terhadap segala bentuk kejahatan terlebih curanmor.
"Pastikan memarkirkan sepeda motor di tempat yang aman dan dikunci stang atau ditambah kunci ganda," tambahnya.
Thursday, 21 September 2017
Curanmor Kembali Terjadi Di Kota Yogyakarta
Admin
September 21, 2017
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
sudah ada perkembagan belum pa
ReplyDelete