Kotagede- Kanit Binmas AKP Sri Astuti bersilaturohmi di SDN Kotagede 1 pada hari ini (30/08/2017). Kedatangan AKP Sri Astuti sekaligus berkoordinasi kepada pihak sekolah terkait dengan rencana kegiatan pembentukan Polcil (Polisi Cilik) di sekolahan.
Kepala sekolah Kartana, S.Ag. dan para guru menyambut baik kedatangan Kanit Binmas di sekolahan. Dengan dibentuknya pocil Kepala Sekolah menuturkan bisa membentuk sikap dan kedisiplinan anak sejak usia dini. Apabila anak dididik sejak kecil tentunya anak bisa mempunyai pengalaman untuk masa depannya.
Pada kesempatan tersebut Kanit Binmas juga memasuki kelas IV B dan memberikan pesan-pesan kamtibmas tentang kenakalan anak. Dan beliau juga menyampaikan pentingnya belajar untuk kesuksesan di masa yang akan datang.
Wednesday, 30 August 2017
SDN Kotagede 1 Bakal Punya "Polisi Cilik"
Admin
August 30, 2017
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Write comment